Lelah tubuh ini
Tak selelah hati dan pikiranku
Menunggu kabar dari yang tak tergapai
Menunggumu adalah misteri dalam hatiku
Perasaan apakah ini?
Ingin teriak aku dalam deru ombak
Ingin menangis aku di bawah derasnya hujan
Apakah ini yang dinamakan cinta?
Lelah aku menyembunyikan rasa ini
Tak ada nyali aku mengungkapkannya
Dia yang kupuja dalam mimpiku
Dia juga yang tak mampu aku gapai dalam duniaku
Benci aku pada diriku sendiri
Mencintai tanpa balasan
Merindukan yang tak pernah kumiliki
Lelah dalam penantian
14/5/16 -V-
